loading…
Perawatan kulit bukan cuma rutinitas penting buat kaum wanita, tapi juga pria. Foto/ist
Sinar matahari atau sinar UV diketahui dapat menimbulkan masalah bagi kulit. Maka itu, penggunaan tabir surya dan pelembab menjadi sangat penting.
“Kaum pria cenderung lebih sering beraktivitas di luar ruangan, serta lebih rentan menimbun komedo yang mudah terjebak di dalam pori-pori kulit. Tabir surya dan pelembab menjadi hal yang sebaiknya tak lepas dari perawatan wajah kaum pria,” kata Ahli Kesehatan Kulit dr. Riza Tafson belum lama ini.
Dokter Riza menambahkan, jenis sunscreen alias tabir surya yang digunakan oleh pria sebaiknya memiliki SPF 50 yang mampu menghambat 98% sinar UV B, dan PA++++ guna menghambat sinar UV A yang dapat merusak kulit.
“Paparan sinar UV yang terus-menerus dapat mempercepat penuaan dini, menyebabkan kerutan, dan meningkatkan risiko kanker kulit. Kombinasi sunscreen dengan kandungan zat aktif seperti niacinamide dan l-ascorbic acid (vitamin C) sangat efektif untuk membantu menyamarkan noda hitam, memberikan efek cerah pada wajah, serta melindungi kulit dari efek radikal bebas yang dapat merusak sel-sel kulit. Apabila bahan-bahan aktif diformulasikan dengan teknologi canggih seperti 11x Hyper Boost Technology, maka manfaatnya pun akan makin maksimal, jika digunakan sesuai aturan dan jenis kulit,” beber dokter kecantikan di MS Glow itu.
Berikut tips perawatan kulit mendasar bagi pria yang sebaiknya dilakukan setiap hari.
1. Menggunakan tabir surya.
Tabir surya berfungsi sebagai pelindung dari paparan sinar UV yang bisa merusak kulit, menimbulkan garis halus, kerut, hingga bintik gelap.
2. Menggunakan pelembab (moisturizer).
Pelembab berfungsi untuk mencegah kulit pecah-pecah, kering, gatal, atau kusam.